Lapas Kelas IIA Besi ikuti Arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan

    Lapas Kelas IIA Besi ikuti Arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan
    Samakan Mindset! Pesan Menteri Imipas Agus Andrianto Saat Berikan Arahan Pada Jajaran

    CILACAP – Seluruh Jajaran Lapas Kelas IIA Besi Nusakambangan mengikuti pengarahan dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Adrianto yang diselenggarakan secara virtual di Aula Wijaya Kusuma, Jum’at (08/11/2024).

    Saat membuka arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto mengatakan kepada seluruh jajaran untuk menyamakan mindset atau pemikiran sesuai dengan Asta - Cita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia terutama point nomor 1, 4, 7 dan 8.

    Agus Andrianto juga berpesan kepada seluruh jajarannya untuk memperbaiki kondisi di Lapas dengan meningkatkan kesejahteraan hidup Warga Binaan, serta berkoordinasi bersama berbagai pihak untuk menjalankan program-program pembinaan yang lebih baik.

    “Saya berharap rekan - rekan semua dapat memiliki pemikiran kreatif, kerjasama dengan berbagai pihak, serta perhatian terhadap kesejahteraan Warga Binaan di Lapas. Hal ini perlu dilakukan untuk mendukung tujuan pemerintah dalam memperbaiki sistem pemasyarakatan dan meningkatkan kualitas hidup para Narapidana, ” ungkapnya.

    Lebih lanjut Menteri Imipas mengingatkan kembali tujuan dan fungsi utama Imigrasi dan Pemasyarakatan. Dirinya beresan kepada Jajaran Imigrasi untuk dapat menertibkan penyalahgunaan izin tinggal serta mengoptimalkan perlindungan PMI, TPPO dan TPPM.

    Kepada Jajaran Pemasyarakatan Agus menekankan kembali pentingnya pemberantasan peredaran narkotika di dalam dan dari Lapas, memastikan zero penggunaan handphone di dalam Lapas dan menyerahkan pengelolaan Bama dan Koperasi kepada UPT masing – masing serta mengptimalkan pelaksanaan progam kemandirian di Lapas.

    Menanggapi hal tersebut Teguh Suroso, Kalapas Besi mengatakan bahwa dengan pengarahan ini merupakan Langkah Kemenimipas dalam memperkuat disiplin dan pengawasan di Lapas, serta memastikan seluruh Jajaran Pemasyarakatan menjalankan tugas dengan profesional dan sesuai aturan. 

    “Arahan Menteri ini diharapkan dapat diimplementasikan oleh seluruh Petugas Lapas Besi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, " imbuh Teguh.

    (N.son/Reza)

    jawa tengah cilacap lapas besi terkini berita utama cilacap dan nusakambangan terkini informasi kalapas besi terkini https://cilacap.lapasnews.com/lapas-kelas-iia-besi-ikuti-arahan-menteri-imigrasi-dan-pemasyarakatan-28359
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Lingkungan Kerja Nyaman Tingkatkan Kualitas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Imigrasi: Implementasi Makkah Route Pemberangkatan JCH di 3 Bandara
    Resmi Dilantik, KPPS Lapas Besi Siap Wujudkan Pemilu Sukses dan Lancar
    Reformasi Birokrasi 2024: Kemenkumham Jawa Tengah Evaluasi RKT RB Periode B09 dan Rencanakan B12
    Partisipasi Lapas Karanganyar dalam Zoom Meeting Percepatan Data Responden Survei Peningkatan Integritas KPK di Kementerian Hukum dan HAM
    Harapan di Balik Jeruji Kalapas Karanganyar Hadir Menutup Program Rehabilitasi Sosial WBP di Lapas Narkotika Nusakambangan
    Partisipasi Lapas Karanganyar dalam Zoom Meeting Percepatan Data Responden Survei Peningkatan Integritas KPK di Kementerian Hukum dan HAM
    Imigrasi: Implementasi Makkah Route Pemberangkatan JCH di 3 Bandara
    Pererat Sinergitas, Kalapas Pasir Putih Agendakan Coffe Morning Bersama Polri dan TNI
    Program Transfer Knowledge Emergency Response Team Fokus pada Peningkatan Keterampilan Pengamanan Lapas Khusus Karanganyar Nusakambangan
    Ratusan Warga Cinangsi Deklarasi Dukung H.Imam- Mohamad Sonhaji Jadi Bupati dan Wakil Bupati 2024
    Penanaman Pohon dan Kegiatan Menembak: Pembukaan Acara Konsultasi Teknis Pemasyarakatan Bidang Pengamanan dan Intelijen di Nusakambangan
    Kepala Seksi Binadik Lapas Pasir Putih Pimpin Sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan
    Optimalkan Keamanan, LP Pasir Putih Gelar Perawatan Berkala CCTV oleh Petugas dan Teknisi Khusus
    Lapas Pasir Putih Fasilitasi Kunjungan Video Call Bagi Napiter Sesuai SOP
    Rolling Magang, Taruna POLTEKIP 55 Gelombang 2 Terima Pengarahan dari Pejabat Struktural Lapas Besi

    Ikuti Kami